Rawat bayi Bunda - bahkan sebelum Bunda hamil!
31-07-2024

Bunda mungkin tahu tentang pentingnya makan dengan baik dan menambah berat badan yang cukup saat Bunda hamil, namun tahukah Bunda bahwa ada beberapa persiapan kehamilan untuk mempersiapkan calon bayi Bunda bahkan sebelum Bunda hamil? Merawat calon bayi Bunda dimulai dengan merawat diri sendiri.
Persiapan kehamilan yang pertama adalah memastikan berat badan Bunda sehat. Selain berdampak pada kemampuan Bunda untuk hamil, berat badan Bunda juga dapat memengaruhi kehamilan yang sehat. Kelebihan atau kekurangan berat badan sebelum Bunda hamil mungkin berdampak pada pertumbuhan dan perkembangan kesehatan calon bayi Bunda.
Sekitar 40% kehamilan tidak direncanakan dan Bunda mungkin hamil selama berhari-hari atau berminggu-minggu sebelum Bunda menyadarinya, jadi sebaiknya Bunda memulai perawatan prakonsepsi sejak dini. Suplemen asam folat akan mendukung perkembangan tulang belakang dan otak bayi Bunda, yang sangat penting pada hari-hari awal setelah pembuahan (saat Bunda mungkin tidak menyadari bahwa Bunda hamil).
Baca Juga: Ketahui Cara Menyapih Anak yang Tepat
Panduan bijak untuk persiapan kehamilan yang sehat:
Mengupayakan berat badan yang sehat.
Makan makanan yang sehat dan seimbang serta kaya nutrisi.
Pertimbangkan untuk mengonsumsi vitamin asam folat, atau suplemen multivitamin/mineral. Bukti-bukti yang muncul menunjukkan bahwa hal ini dapat berdampak positif pada kesuburan. Ini juga akan membantu perkembangan awal bayi Bunda segera setelah Bunda hamil.
Berhenti merokok dan minum alkohol. Tidak ada batasan aman dalam meminum alkohol, jadi yang paling aman adalah menghentikannya sepenuhnya.
Batasi kafein dalam jumlah tinggi.
“Membuat pilihan pola makan dan gaya hidup sebelum Bunda hamil dapat meningkatkan kesehatan Bunda dalam kesiapan untuk hamil, serta memengaruhi kesehatan seumur hidup, pertumbuhan, dan perkembangan calon bayi Bunda,” jelas Dr. Sanjeev Ganguly, dokter anak dan Kepala Urusan Medis di Nestlé Nutrition.
Selain itu, proses kehamilan juga membutuhkan kekuatan dan stamina, khususnya ketika nanti Bunda sudah memasuki masa persalinan.
Olahraga selama hamil bisa menjadi salah satu persiapan kehamilan dalam menyiapkan tubuh menjelang persalinan dan menghilangkan stres. Bunda bisa mengikuti kelas senam atau yoga hamil.
Selain menyiapkan tubuh, gerakan-gerakan dalam yoga hamil juga membantu:
janin dalam posisi yang baik untuk lahir
mengajari posisi yang nyaman untuk persalinan
memberi beberapa teknik relaksasi dan pernapasan yang sangat berguna dalam melahirkan normal.
Jika Bunda tidak bisa mengikuti kelas yoga hamil, berjalan-jalan di sekitar rumah selama 30 menit juga akan sangat membantu.
Persiapan kehamilan bukan hanya soal menentukan bersalin di rumah sakit mana dan dengan siapa. Pola pikir Bunda adalah faktor terpenting dalam bagaimana proses melahirkan berlangsung nanti.
Dengan membayangkan dan meyakini bahwa hal-hal positif dan menyenangkan akan terjadi selama persalinan, itu akan membuat Bunda lebih percaya diri dan yakin bahwa Bunda bisa menjalani persalinan yang menyenangkan.
Selama hamil, disarankan agar ibu hamil jangan pernah berpikiran "Saya tidak bisa melakukannya."
Justru pikiran seperti inilah yang akan menghambat proses melahirkan. Alih-alih berpikir demikian, yakinkan bahwa Bunda bisa melakukannya.
Bunda memiliki tubuh luar biasa untuk bisa melahirkan. Mantra atau afirmasi positif yang ditanamkan selama persiapan kehamilan dan persalinan akan membuat kita percaya bahwa kita bisa melakukannya.
Lakukanlah afirmasi positif seperti:
"Saya memercayai tubuh saya untuk melahirkan bayi saya"
"Saya kuat dan mampu melakukan hal-hal hebat, termasuk melahirkan"