Apa Saja Kandungan Gizi Dari Susu UHT Cokelat?
23-10-2024
Susu UHT cokelat menjadi salah satu minuman yang populer di kalangan berbagai usia, karena rasanya yang lezat dan kandungan gizi yang bermanfaat bagi tubuh. Kandungan susu UHT coklat mulai dari protein, kalsium, hingga vitamin serta mineral lainnya sangat baik untuk mendukung pemenuhan gizi harian selain yang berasal dari makanan utama. Untuk memahami lebih lanjut mengenai kandungan dan manfaat susu UHT coklat bagi kesehatan, simak penjelasannya berikut ini yuk, Bunda!
Kandungan Susu UHT Coklat
Susu UHT (Ultra High Temperature) merupakan susu sapi yang diproses melalui pemanasan menggunakan suhu tinggi untuk menghilangkan bakteri di dalamnya. Meski begitu, hal ini tidak menghilangkan berbagai kandungan gizi di dalamnya, seperti protein, kalsium, zink, biotin, zat besi, vitamin A, C, D, vitamin B1, B3, dan B6. Pada umumnya, susu UHT hadir dalam berbagai varian rasa, salah satunya rasa coklat yang banyak disukai oleh berbagai kalangan usia.
Tips Memilih Susu UHT yang Sesuai dengan Kebutuhan Nutrisi Anak
Agar Si Buah Hati bisa mendapatkan manfaat susu UHT secara optimal, berikut ini tips memilih susu UHT yang bisa Bunda simak:
- Memahami kebutuhan kalori anak dengan baik. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) menjelaskan bahwa kebutuhan kalori anak-anak usia sekolah adalah sebesar 1800-2050 kkal setiap harinya.
- Memilih susu UHT yang tidak mengandung gula atau setidaknya memiliki kandungan gula yang rendah. Batas konsumsi gula harian yang dianjurkan untuk anak usia sekolah adalah sebesar 25 gram atau 2 sendok makan setiap harinya. Dalam hal ini, pemerintah telah memperkenalkan logo Pilihan Lebih Sehat untuk membantu Bunda membuat pilihan minuman dan makanan sehat. Logo ini berbentuk centang hijau yang ditempatkan pada produk yang telah memenuhi kriteria lebih sehat dibandingkan produk sejenis di pasaran. Produk dengan logo ini memiliki kandungan gula, garam, dan lemak yang lebih rendah. Salah satu contoh penerapan logo Pilihan Lebih Sehat adalah pada minuman dalam kemasan susu DANCOW FortiGro UHT, yang berarti DANCOW FortiGro UHT memiliki batasan kandungan gula total di bawah 6 gram per 100 ml dan tidak mengandung pemanis alami maupun buatan. Produk ini lebih sehat dibandingkan minuman sejenis yang sering kali mengandung gula tambahan dalam jumlah besar.
- Memberikan susu UHT jika asupan zat besi dari makanan utama sudah tercukupi dengan baik.
Melansir dari Healthline.com, susu coklat dikenal sebagai susu yang lebih kaya akan karbohidrat dan kalori daripada susu tanpa pemanis. Namun tenang, karena susu coklat tetap mengandung gizi yang sama seperti susu sapi. Sebagai gambarannya, di dalam satu cangkir susu cokelat berukuran 240 ml terdapat beberapa kandungan gizi seperti protein, kalori, karbohidrat, gula, lemak, kalsium, vitamin D.
Baca Juga: Tips Penuhi Gizi dan Nutrisi Anak Sekolah
Tak hanya itu saja, susu coklat juga mengandung seng, zat besi, dan vitamin A, B1, B3, B6, dan B7 (biotin) di dalamnya, seperti yang terkandung dalam susu DANCOW UHT Coklat dan dapat memberikan manfaat sebagai berikut.
- Protein yang membantu mendukung proses pertumbuhan sekaligus sumber energi bagi anak-anak usia sekolah.
- Kalsium membantu meningkatkan kekuatan tulang dan gigi.
- Zink yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mendukung proses pertumbuhan anak-anak usia sekolah.
- Zat besi yang merupakan nutrisi penting yang diperlukan oleh tubuh untuk mendukung perkembangan dan pertumbuhan sel pada sistem kekebalan tubuh serta sistem saraf dan pengaturan metabolisme energi
- Vitamin A, C, dan D untuk membantu menjaga daya tahan tubuh dan meningkatkan penyerapan kalsium.
- Vitamin B1, B3, B6, dan B7 (biotin) yang berperan dalam menjaga kesehatan saraf.
DANCOW UHT Coklat hadir dalam kemasan yang sangat praktis dan menggunakan sedotan kertas ramah lingkungan, sehingga dapat dikonsumsi kapan saja dan di mana saja, termasuk untuk bekal sekolah Si Buah Hati agar ia siap belajar. Tidak hanya itu, DANCOW FortiGro UHT juga sudah memiliki logo Pilihan Lebih Sehat. Logo ini berbentuk centang hijau yang diberikan oleh pemerintah dan ditempatkan pada produk yang telah memenuhi kriteria lebih sehat dibandingkan produk sejenis di pasaran. Produk dengan logo ini memiliki kandungan gula, garam, dan lemak yang lebih rendah.
Dalam hal ini, DANCOW FortiGro UHT dipastikan memiliki batasan kandungan gula total di bawah 6 gram per 100 ml dan tidak mengandung pemanis alami maupun buatan. Produk ini lebih sehat dibandingkan minuman sejenis yang sering kali mengandung gula tambahan dalam jumlah besar.
Selain rasa coklat, DANCOW UHT juga tersedia dalam varian rasa lainnya, yaitu Stroberi dan Vanila favorit Si Buah Hati.
Manfaat DANCOW UHT Coklat ini tak hanya dapat dinikmati oleh anak-anak, tapi juga oleh seluruh anggota keluarga dan juga aman dikonsumsi selama tidak ada pantangan atau alergi susu sapi. Agar lebih nikmat, Bunda bisa menikmatinya dengan menambahkan es batu ke dalamnya. Nikmat!
Yuk, lengkapi persediaan DANCOW UHT Coklat di rumah dengan membelinya di toko kesayangan sekarang juga, Bunda!