6 Cara Agar Kuat Puasa Seharian untuk Si Buah Hati
16-09-2020
Sudah dua tahun terakhir, pandemi masih melanda seluruh dunia. Meski sudah ada program vaksinasi hingga usia anak-anak dan penyebaran sudah mulai mereda, kewaspadaan tetap harus dijaga; termasuk tidak keluar rumah jika benar-benar penting dan mendesak.
Nah, memasuki bulan Ramadan ketiga sejak pandemi berlangsung, mungkin Bunda sudah terbiasa menjalaninya. Namun, bagi Si Buah Hati yang masih belajar atau bahkan baru mulai berpuasa tahun ini, menghabiskan waktu berpuasa di rumah merupakan tantangan.
Momen puasa ini juga tidak hanya menambah tantangan bagi Si Buah Hati, tapi juga orang seisi rumah. Dengan rasa bosan yang rentan melanda, Bunda dapat mengikuti beberapa cara agar kuat puasa seharian untuk anak di rumah.
Apalagi jika Si Buah Hati yang baru berpuasa jadi rewel dan terus bertanya, “Kapan buka puasa, Bunda?” seraya bolak balik membuka kulkas. Hal ini tentu sering terjadi, terutama jika Si Buah Hati hanya menghabiskan waktu puasanya di dalam rumah dan tidak melakukan aktivitas lain.
Jika keadaan ini terjadi, Bunda tak perlu cemas. Yuk, ikuti beberapa tips agar anak kuat puasa seharian berikut ini!
Mengajarkan Si Buah Hati Tentang Pentingnya Berpuasa
Berpuasa di bulan Ramadan ini penuh hikmah. Untuk itu, Bunda dapat pelan-pelan mengajarkan hikmah dan makna dari ikhlas berpuasa. Beri tahu juga bahwa ketika berpuasa, sebisa mungkin agar melakukan aktivitas seperti biasa.
Dengan demikian, Si Buah Hati akan mulai memahami bahwa lewat berpuasa, dia bisa belajar bersabar dan bersyukur diberi nikmat untuk melahap makanan yang dihidangkan Bunda di rumah.
Di luar itu, berpuasa juga mengajarkan untuk rendah hati selalu, sehingga selain mendapatkan manfaat secara fisik, Si Buah Hati juga memetik makna yang dalam dari puasa Ramadan.
Tak hanya itu, Bunda juga bisa memberi pemahaman pada Si Buah Hati mengenai manfaat baik yang dihadirkan oleh berpuasa, misalnya membantu menanamkan kebiasaan makan sehat, memperlancar pencernaan, mengurangi kerusakan gigi, dan mencegah kegemukan pada Si Buah Hati.
Berikan Sisi Positif dari Puasa di Rumah Saja
Situasi pandemi seperti ini memang mungkin sulit dipahami oleh anak-anak. Untuk itu, peran orang tua adalah memberinya pemahaman dengan bahasa yang mereka mengerti.
Sebagai contoh, dengan memberi tahu bahwa dalam kondisi seperti ini, diam di rumah bisa menjaga agar tubuh tetap sehat sehingga kuat untuk menjalani puasa sepanjang hari. Selain itu, Bunda juga bisa memberikan contoh sisi positif lain, bahwa dengan berpuasa di rumah, ia jadi terhindar dari kelelahan dari aktivitas di luar, sehingga tidak mudah lapar dan haus.
Ajak Si Buah Hati Tetap Aktif
Batasi waktu nonton atau main gadget, supaya Si Buah Hati tetap aktif bergerak dan rasa lapar atau hausnya teralihkan. Hal ini juga dapat mengurangi risiko kesehatan mata pada Si Buah Hati.
Bila memang ingin main gadget, Bunda bisa mengajak Si Buah Hati untuk berkomunikasi dengan temannya lewat video call. Sehingga, Si Buah Hati tetap semangat puasa dan merasa tetap bisa berinteraksi dengan temannya.
Berolahraga Ringan
Olahraga ringan di pagi hari atau menjelang waktu berbuka dapat membuat tubuh Si Buah Hati tetap bugar. Olahraga yang dipilih tidak perlu terlalu berat, yang penting tubuhnya tetap bergerak.
Sekarang juga banyak kelas online yang bisa Si Buah Hati ikuti di rumah. Oh iya, Bunda juga bisa ikut menemani lho untuk memastikan gerakannya benar sehingga olahraganya efektif.
Buat Aktivitas Seru di Rumah Selama Puasa
Lakukan aktivitas seru yang bisa membuat bonding atau ikatan batin dengan keluarga makin akrab. Selain bisa membantu Si Buah Hati untuk mencegah bosan di rumah, Bunda juga bisa mendukung proses belajarnya. Contohnya dengan mengajak Si Buah Hati mendekorasi kamarnya untuk mengasah kreativitasnya, atau mungkin bernyanyi bersama untuk menambah kosakata Si Buah Hati.
Seperti olahraga, anak juga dapat dilibatkan dalam aktivitas yang bermanfaat seperti mengambil kelas alat musik online sesuai minat serta bakatnya. Dengan demikian, Si Buah Hati akan melewatkan waktu menunggu buka dengan bermanfaat dan tidak membosankan.
Cukupi Asupan Nutrisi Si Buah Hati Selama Puasa
Tips agar anak kuat puasa seharian yang paling utama adalah dengan mencukupkan asupan nutrisi Si Buah Hati. Untuk itu, Bunda dapat menyiapkan menu sahur maupun berbuka yang mengandung gizi seimbang serta minum yang cukup agar tubuh terhidrasi dengan baik sepanjang hari. Jangan lupakan susu berformula khusus yang biasa dikonsumsi oleh Si Buah Hati.
Baca Juga: Penuhi Asupan Karbohidrat dan Protein Saat Sahur
Oleh karena itu, Bunda bisa menjadi DANCOW FortiGro sebagai salah satu pilihan untuk bantu pertumbuhan Si Buah Hati. DANCOW FortiGro adalah susu yang diformulasikan khusus untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi anak usia sekolah 6-12 tahun. Ketika memasuki usia sekolah, kebutuhan nutrisinya berbeda dibandingkan tahapan sebelumnya. DANCOW FortiGro mengandung vitamin dan mineral yang dapat membantu pertumbuhan dan perkembangan fisik dan mental serta mendukung imunitas anak.
Di dalam segelas susu DANCOW FortiGro mengandung nutrisi untuk dukung proses belajar seperti seperti vitamin B1, B2, B3, B6, serta omega 6 dan DHA (khusus varian Instant kemasan box); kandungan nutrisi pendukung daya tahan tubuh seperti zat besi, zink, vitamin A, C, & D; serta kandungan nutrisi untuk membantu pertumbuhan seperti protein dan kalsium.
Kandungan susu DANCOW FortiGro yang lengkap ini dapat bantu penuhi asupan nutrisi seluruh anggota keluarga dan juga aman dikonsumsi. Kini tersedia dalam 3 macam varian yaitu Instant, Cokelat, dan Full Cream. Selain itu juga, DANCOW FortiGro dilengkapi dengan kemasan UHT siap minum rasa Cokelat, Stroberi, dan Vanila dengan rasa yang disukai Si Buah Hati. DANCOW FortiGro UHT praktis dikonsumsi anak ketika berpuasa sebagai salah satu menu takjil.
Mengajarkan Si Buah Hati berpuasa mungkin menjadi tantangan tersendiri bagi Bunda. Tapi, beragam tips agar anak kuat puasa seharian di atas bisa membantu Bunda untuk mendukungnya berpuasa selama di rumah. Ayo cek tips lainnya supaya #SiapBelajarPuasa lainnya di website DANCOW!