3 Cara agar Anak Jadi Pintar di Sekolah? Simak Tips Berikut!
29-10-2020
Setiap orang tua pastinya ingin mendukung agar anak jadi pintar di sekolah. Tidak hanya pintar dalam bidang akademik, tapi juga memiliki karakter positif yang dapat membantu mengembangkan potensinya. Untuk mewujudkan hal ini, selain memastikannya mendapatkan nutrisi yang cukup, Bunda juga disarankan untuk memberikannya beragam stimulasi, sambil terus mendampingi proses belajar Si Buah Hati.
Mendukung anak mendapatkan stimulasi melalui berbagai aktivitas, merupakan kebutuhan dasar anak yang harus dipenuhi, lho. Sebab, melalui kegiatan ini Bunda dapat melatih kemampuan berpikir, bahasa, daya ingat, sekaligus mengasah kecerdasan emosional Si Buah Hati. Ini juga penting, supaya ia dapat membangun perilaku yang positif, seperti keberanian dan rasa percaya diri untuk hadapi tantangan belajar di sekolah.
Lalu, apa saja ya aktivitas yang dapat membantu agar anak jadi pintar di sekolah? Berikut ini adalah beberapa ide aktivitas sederhana dan menyenangkan yang bisa Bunda lakukan bersama Si Buah Hati. Yuk, disimak!
1. Melabeli Benda yang Ada di Dalam Rumah
Melabeli benda di dalam rumah, dapat membantu Si Buah Hati melatih kemampuan menulis dan kreativitasnya sejak dini. Dengan begitu, ia bisa lebih percaya diri menunjukkan kemampuan di depan kelas. Bunda dapat mengajak Si Buah Hati untuk memberikan label pada benda-benda seperti, kotak mainan, rak buku, atau peralatan rumah tangga lainnya. Biarkan Si Buah Hati berkreasi dengan menulis atau menggambar nama benda pada kertas, lalu tempelkan label pada benda yang dimaksud, pakai double tip atau selotip.
2. Bermain Musik
Hasil studi dari University of Montreal menunjukkan bahwa bermain musik dapat membantu Si Buah Hati meningkatkan daya ingat, melatih kepekaan pancaindra (seperti penglihatan, pendengaran, dan sentuhan), serta menyeimbangkan kerja otak kiri dan kanan agar logika dan emosional anak bekerja secara seimbang. Selain itu, bermain musik juga dapat memengaruhi emosional anak, yang dapat membuatnya merasa bahagia.
Suasana hati menyenangkan tentu dapat membantu anak jadi pintar di sekolah. Untuk mengenalkan musik kepada anak, Bunda bisa menyiapkan peralatan sederhana yang terdapat di dalam rumah, seperti panci, gelas, toples, atau kaleng bekas yang dapat menghasilkan berbagai macam bunyi. Dengan melakukan perkusi sederhana dari benda-benda ini, Bunda bisa kenalkan irama musik kepada Si Buah Hati. Jika ia menunjukkan minat pada musik, mungkin Bunda bisa mempertimbangkan membelikannya alat musik.
Baca Juga: 4 Nutrisi Penting untuk Optimalkan Proses Belajar Anak
3. Belajar Menyenangkan Melalui Aplikasi
Di era digital ini, ada banyak aplikasi belajar yang dapat Bunda unduh untuk membantu proses belajar Si Buah Hati. Melalui visual dan audio yang menarik, materi pelajaran di sekolah dapat diterima dengan lebih mudah olehnya. Ini juga bisa jadi salah satu cara menyiasati anak agar tidak bosan saat belajar. Tapi untuk melakukan kegiatan ini, Bunda harus mendampingi Si Buah Hati saat belajar melalui aplikasi ya, dan atur waktu penggunaannya agar ia tidak ketergantungan terhadap gadget.
Semoga beberapa cara simpel di atas, dapat menginspirasi Bunda untuk terus mendukung agar anak jadi pintar di sekolah. Untuk bantu optimalkan kecerdasan dan perkembangan emosionalnya, pastikan Bunda mencukupi kebutuhan gizinya setiap hari.
Lengkapi asupan gizi Si Buah Hati dengan memberikannya susu DANCOW FortiGro. DANCOW FortiGro adalah susu yang diformulasikan khusus untuk membantu memenuhi kebutuhan gizi anak usia sekolah 6-12 tahun. DANCOW FortiGro yang mengandung vitamin dan mineral dapat mendukung proses belajar Si Buah Hati.
Di dalam segelas susu DANCOW FortiGro mengandung gizi untuk dukung imunitas seperti zat besi, zink, Vitamin A, C, dan D; kandungan gizi untuk dukung proses belajar seperti Vitamin B1, B2, B3, B6, serta Omega 6 dan DHA (khusus varian Instant kemasan boks); serta kandungan gizi untuk membantu pertumbuhan seperti protein dan kalsium.
Kandungan DANCOW FortiGro yang lengkap ini dapat bantu penuhi asupan gizi seluruh anggota keluarga dan juga aman dikonsumsi selama tidak ada pantangan atau alergi susu sapi. Kini tersedia dalam tiga macam varian yaitu Instant, Cokelat, dan Full Cream. Selain itu juga, DANCOW FortiGro dilengkapi dengan kemasan UHT siap minum rasa Cokelat, Stroberi, dan Vanila yang praktis dikonsumsi kapan saja dan di mana saja, termasuk untuk bekal Si Buah Hati di sekolah.
Ayo Bunda, pastikan Si Buah Hati mendapatkan stimulasi dengan melakukan berbagai aktivitas seru agar anak jadi pintar di sekolah!