Yuk, Buka Puasa dengan yang Segar dan Menyehatkan!
11-11-2020
Berbuka puasa identik dengan makanan atau minuman manis, seperti kolak atau teh manis hangat. Dalam benak Bunda mungkin terpikir bila berbuka dengan yang manis memang membantu melepaskan dahaga. Meski begitu, Bunda dan anggota keluarga tetap harus membatasi konsumsi gula. Menurut Kementerian Kesehatan, batas konsumsi gula per orang per hari yaitu 50 gram atau 4 sendok makan. Bila saja berlebihan, gula bisa menyebabkan obesitas dan diabetes tipe 2.
Selain dari gula, sebetulnya Bunda bisa memberikan rasa manis melalui buah dan sayuran. Selain menyegarkan, buah serta sayur-sayuran juga menyehatkan. Nah, menurut buku 22 Resep Es dan Minuman Segar Terpopuler (2008), ada beberapa resep menu berbuka puasa yang manis, sehat, lezat, dan juga segar. Berikut sajiannya:
Es Buah Ceria
Bahan:
- 1 buah apel merah
- 1 buah apel hijau
- 1 buah lemon, ambil airnya.
- 350 gram semangka
- 350 ml melon
- 200 gram jeruk mandarin kalengan, tiriskan.
- 1 liter sari jeruk manis
- 500 ml soda manis
- Es batu secukupnya
Cara membuat:
- Potong-potong apel seukuran dadu. Aduk bersama air jeruk lemon. Sisihkan.
- Cetak semangka dan melon menggunakan alat pengeruk atau baller. Satukan bersama apel dan jeruk mandarin. Sisihkan.
- Campurkan sari jeruk bersama soda manis. Masukan aneka buah ke dalamnya. Diamkan selama 1 jam.
- Sajikan bersama es batu dan kesegaran menanti Bunda sekeluarga.
Es Naga Hijau
Bahan:
- 1 buah naga, ambil dagung buahnya dan potong-potong.
- 3 buah kiwi, kupas dan iris tipis.
- 1/2 buah melon hijau, keruk bulat.
- 1 bungkus agar-agar hijau, masak hingga matang, lalu diamkan sampai beku dan serut.
Sirup gula:
- 100 gram gula pasir
- 500 ml air
- 1 ikat daun mint
Cara membuat:
- Masak semua bahan sirup hingga gula larut dan daun mint layu. Angkat, saring, dan kemudian sisihkan.
- Taruh semua bahan buah dalam wadah, tuangi sirup.
- Setelah itu, dinginkan hingga saat waktu berbuka puasa tiba.
Rainbow Pudding
Bahan:
- 2 bungkus agar-agar bubuk warna putih
- 1.400 cc susu cair
- 250 gram gula pasir
- 2 sendok makan maizena, larutkan dengan sedikit air
- 1/4 sdt esens pandan
- 1/4 sdt esens vanili
- 1/4 sdt esens cokelat
- 1/4 sdt esens jeruk
Cara membuat:
- Siapkan gelas puding, basahi dengan air matang dingin.
- Campur agar-agar bubuk, susu cair, dan gula pasir dan aduk hingga rata dan larut.
- Masak di atas api sedang, lalu masukkan maizena secara perlahan dan esens vanili. Aduk rata dan segera angkat. Bagi adonan menjadi 4 bagian.
- Didih satu bagian adonan puding, beri esens coklat, aduk rata. Angkat, tuang dan bagi ke dalam enam gelas puding. Biarkan hingga permukaannya mulai mengeras.
- Sementara itu, didihkan sat bagian adonan puding lagi, beri esens jeruk, aduk rata. Angkat, tuang, dan bagi di atas permukaan coklat yang sudah mulai mengeras. Kerjakan terus secara bergantian hingga adonan habis.
- Simpan puding di dalam lemari es. Sajikan dalam suhu dingin.
Jus Wortel Kombinasi
Bahan:
- 250 gram wortel, kupas bersih,
- 100 gram tomat
- 200 ml air matang dingin
- 100 ml sari buah jeruk manis
- 50 gram gula pasir
- 1 gelas es keprok
Cara membuat:
- Cuci bersih wortel dan tomat, kemudian potong kecil-kecil. Blender keduanya dengan air matang dingin hingga lembut. Angkat, saring, dan kemudian kembalikan lagi ke dalam blender.
- Tambahkan sari buah jeruk manis, gula pasir, dan es keprok. Blender hingga lembut.
- Tuangkan ke gelas dan siap disajikan selagi dingin.
Bagaimana Bunda, tampak menggugah selera bukan? Dengan ragam resep ini, Bunda bisa menyajikan menu berbuka puasa yang kaya gizi dan menyegarkan tenggorokan. Bunda yuk baca juga artikel mengenai puasa di artikel “Sediakan 5 Buah Ini untuk Cegah Dehidrasi Saat Puasa” Selamat mencoba ya Bunda!