Cara Tepat untuk Menjaga Berat Ideal Anak Usia Toddler dan Prasekolah
21-02-2022
Ada anggapan yang kurang tepat di masyarakat bahwa anak balita yang sehat adalah yang bertubuh gemuk karena berarti ia tidak susah makan dan mendapat asupan gizi yang cukup.
Padahal, status gizi yang baik adalah saat si Buah Hati memiliki berat ideal anak yang sesuai usianya dan jenis kelaminnya. Berat badan yang tidak ideal menandakan status gizi anak yang juga tidak ideal, yaitu sangat kurang, kurang, serta lebih.
Menurut Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2020 tentang Standar Antropometri Anak, ada empat indeks berkaitan dengan parameter berat badan dan panjang/tinggi badan yang menjadi standar antropometri anak.
Empat indeks tersebut, yaitu berat badan menurut umur, panjang/tinggi badan menurut umur, berat badan menurut panjang/tinggi badan, dan Indeks Massa Tubuh (IMT) menurut umur. Standar ini masih dibagi lagi berdasarkan usia dan jenis kelamin anak.
Untuk berat badan menurut umur, berat ideal anak untuk kelompok umur toddler dan prasekolah adalah:
Umur (bulan) | Berat Badan Normal Anak Laki-Laki (kg) | Berat Badan Normal Anak Perempuan (kg) |
13 | 7,9-11 | 7,2-10,4 |
18 | 8,8-12,2 | 8,1-11,6 |
24 | 9,7-13,6 | 9-13 |
30 | 10,5-15 | 10-14,4 |
36 | 11,3-16,2 | 10,8-15,8 |
42 | 12-17,4 | 11,6-17,2 |
48 | 12,7-18,6 | 12,3-18,5 |
54 | 13,4-19,8 | 13-19,9 |
60 | 14,1-21 | 13,7-21,2 |
Skor IMT juga dapat menjadi cara menghitung berat ideal anak. Jika berat badan si Buah Hati termasuk ideal, maka skor IMT-nya juga akan berada di rentang yang normal. Cara menghitung skor IMT adalah sebagai berikut: berat badan (kg)/tinggi badan (m)².
Skor IMT yang normal untuk kelompok umur toddler dan prasekolah adalah:
Umur (bulan) | IMT Normal Anak Laki-Laki | IMT Normal Anak Perempuan |
13 | 14,3-18,1 | 13,7-17,7 |
18 | 13,9-17,5 | 13,3-17,2 |
24 | 13,8-17,3 | 13,3-17,1 |
30 | 13,6-17,1 | 13,2-16,9 |
36 | 13,4-16,9 | 13,1-16,8 |
42 | 13,2-16,8 | 12,9-16,8 |
48 | 13,1-16,7 | 12,8-16,8 |
54 | 13-16,6 | 12,7-16,8 |
60 | 12,9-16,6 | 12,7-16,9 |
Untuk memastikan berat ideal anak bisa tercapai, Bunda harus memperhatikan asupan makanan si Buah Hati sehari-harinya.
Pastikan pola makannya sehat dan makanannya mengandung nutrisi tinggi untuk membantu tumbuh kembang si Buah Hati dan menjaga berat ideal anak toodler dan berat ideal anak prasekolah Bunda. Untuk itu, makanan berikut ini harus ada di piringnya saat sedang makan.
Protein
Merupakan salah satu makronutrien yang dibutuhkan untuk membangun tubuh Buah Hati Bunda. Untuknya, pilih protein berupa daging (sapi dan unggas) tanpa lemak, telur, boga bahari, kacang-kacangan, dan biji-bijian.
Sayuran
Sajikan sayuran beraneka warna agar si Buah Hati mendapatkan manfaat optimal dari nutrisi dan enzim yang terkandung di dalamnya. Variasikan juga jenis sayuran yang disajikan, misalnya daun, batang, umbi, buah, bunga, polong, dan lainnya. Sayuran penting untuk menjaga berat ideal anak karena kandungan seratnya yang tinggi.
Padi-padian
Sebaiknya pilih padi-padian yang masih utuh dan belum diproses karena kandungan nutrisinya lebih tinggi. Bunda bisa memvariasikan sajian padi-padian seperti beras merah, roti gandum utuh, mie dari gandum, dan lainnya.
Buah-buahan
Bersama sayuran, buah-buahan banyak memberi asupan mikronutrien ke tubuh si Buah Hati. Sebaiknya Bunda sajikan buah-buahan segar potong dibandingkan dalam bentuk jus agar kandungan seratnya dapat diasup oleh si Buah Hati. Selain itu, variasikan buah-buahan yang ia konsumsi baik dalam warna maupun jenisnya.
Susu
Susu dibutuhkan si Buah Hati sebagai sumber protein, kalsium, karbohidrat, dan lemak. Untuk Buah Hati, Bunda bisa memberikan Dancow 3+ Nutritods sehari-hari. Dancow 3+ Nutritods ini mengandung 0 gram sukrosa serta tinggi kandungan zat besi, zink, omega-3 dan omega-6, minyak Ikan, Vitamin A dan C, serta Lactobacillus rhamnosus, yang membantu mencukupi kebutuhan nutrisi si Buah Hati.
Bunda bisa mendapatkan inspirasi pola makan yang sehat untuk si Buah Hati melalui Piring Nutrisi Dancow. Bunda dapat memadupadankan menunya sesuai kebutuhan si Buah Hati. Tak hanya mendapatkan inspirasi menu bernutrisi tapi juga dapat membantu menjaga berat ideal anak Bunda.
Referensi:
- Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2020 tentang Standar Antropometri Anak (2020) – Kementrian Kesehatan RI. Retrieved January 30, 2022, from http://hukor.kemkes.go.id/uploads/produk_hukum/PMK_No__2_Th_2020_ttg_Standar_Antropometri_Anak.pdf
- Nutrition for kids: Guidelines for a healthy diet (2021) – Mayo Clinic. Retrieved January 30, 2022, from https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/childrens-health/in-depth/nutrition-for-kids/art-20049335
- Kids Healthy Eating Plate (2015) – Harvard. Retrieved January 30, 2022, from https://www.hsph.harvard.edu/nutritionsource/kids-healthy-eating-plate/
Disclaimer
Madu penting untuk perkembangan indra perasa Si Buah Hati. Namun, sebaiknya madu tidak diberikan kepada Si Buah Hati yang berusia di bawah 12 bulan, kecuali telah diproses dengan tekanan dan suhu tinggi untuk membunuh kandungan bakteri penyebab botulisme di dalamnya.
Penggunaan madu pada setiap produk DANCOW telah diproses dan diuji agar aman dikonsumsi oleh Si Buah Hati.