Main Petak Umpet Bantu Asah Kemandirian Si Kecil
03-11-2020
Bunda, siapa yang tidak mengenal permainan petak umpet? Main petak umpet memang terkesan simpel. Tapi ternyata, permainan ini bisa melatih kemandirian si Kecil dalam melakukan suatu hal. Karena dengan petak umpet, mereka dapat bereksplorasi ke tempat-tempat tertentu yang diinginkan.
“Pada intinya anak ingin menikmati kemandirian mereka, menunjukkan bahwa mereka akan baik-baik saja jika berekplorasi sendiri mempelajari, dan merasakan sesuatu yang baru,” ujar Renni Maika. Berikut empat hal yang dapat diperoleh si Kecil kala bermain petak umpet:
1. Melatih keberanian
Kala bermain petak umpet, si Kecil tidak hanya belajar tentang kemandirian. Permainan ini juga dapat melatih keberanian si Kecil. Seperti melatihnya untuk berani mencari tempat baru sebagai markas persembunyian mereka. Untuk tempat persembunyian, si Kecil mungkin tidak akan mencari yang terlalu jauh dari ruangan sekitar rumah. Seperti di balik tirai, bawah meja, bawah kursi, atau bahkan bawah tempat tidur. Meski begitu, jangan lupa perhatikan keamanan tempat mereka bersembunyi, ya Bun.
2. Belajar mengatasi ketakutan
Bermain petak umpet juga mengajarkan si Kecil mengatasi ketakutan atau kekhawatiran atas dirinya, yang mungkin dirasakan saat sedang sendirian ketika bersembunyi. Pembelajaran ini terbentuk sebagai konsekuensi dari kemandirian yang ia miliki saat bermain petak umpet. Si Kecil pun akan menyadari akan sangat menyenangkan jika berhasil menguasai rasa takut. “Perasaan ini semacam sebuah reward yang bisa dirasakannya. Juga akan membuat anak menjadi semakin percaya diri,” ujar Renni.
3. Melatih syaraf motorik
Saat bermain petak umpet, si Kecil juga akan melakukan aktivitas berlari atau bersembunyi di tempat yang minim ruang. Dengan begitu, secara tidak langsung syaraf motorik dan kognitifnya terlatih dengan baik. Sebab mereka harus menyesuaikan posisi tubuh, secara cepat dan tepat agar bisa bersembunyi. Sering bergerak pun akan mengurangi kemungkinan si Kecil mengidap obesitas. Mereka juga dilatih untuk terampil dan mengambil keputusan secara cepat.
4. Mencapai kebutuhan rasa dipedulikan
Setelah puas bereksplorasi mencari tempat bersembunyi, si Kecil biasanya ingin dicari oleh Bunda atau Ayah. Karena ia memiliki kebutuhan dan rasa untuk dipedulikan. Juga memiliki rasa ingin tahu bagaimana reaksi orang-orang ketika mencari dirinya. “Ketika mengetahui orang lain berusaha menemukan keberadaannya, ia akan merasakan kesenangan karena menyadari dirinya diinginkan oleh orang-orang di sekitarnya,” kata Renni.
Nah Bunda, seru bukan bermain petak umpet dengan si Kecil?
DANCOW Bantu Lindungi Eksplorasi si Kecil