Mashed potato, Makanan Bergizi untuk Anak, Alternatif Pengganti Nasi
05-11-2020

Untuk mencapai tumbuh kembang dan kemampuan kognitif yang optimal, pola makan bergizi dan seimbang wajib diajarkan sejak dini. Salah satunya adalah kebiasaan makan 3 kali sehari, mulai dari sarapan, makan siang, dan makan malam. Khusus untuk malam ini, tunjukkan cinta Bunda dengan menghidangkan mashed potato sebagai pengganti nasi atau roti gandum.
Manfaat Kentang
The Institute of Medicine, lembaga di Amerika Serikat yang menyampaikan informasi dan saran mengenai kesehatan, menyarankan 45-65% kalori yang masuk ke tubuh disumbang oleh karbohidrat. Tubuh akan memecah karbohidrat dan dibawa darah dalam bentuk glukosa ke seluruh tubuh. Kekurangan karbohidrat, Si Buah Hati akan menjadi lemah, lesu, dan mengalami penurunan kemampuan memori maupun atensi yang dapat mempengaruhi proses belajarnya.
Selain itu, Daftar Komposisi Bahan Makanan (DKBM) menjelaskan bila kentang menyimpan karbohidrat yang cukup banyak. Setiap 100 gram kentang mengandung 17 gram karbohidrat. Kentang juga mengandung kalium dan vitamin C. Menurut DKBM, per 100 gram kentang menyimpan kalium sebanyak 421 mg serta vitamin C yang mampu memenuhi 32% dari kebutuhan harian.
Bahan Mashed Potato
Hidangan kentang tumbuk yang sederhana ini bisa jadi pendamping yang sempurna sebagai makanan bergizi untuk anak. Untuk membuat mashed potato, Bunda membutuhkan 3 kentang berukuran sedang yang dipotong-potong, ½ cangkir susu, ¼ cangkir mentega, garam, dan merica secukupnya.
Bunda, baca juga artikel ini: Makanan Bergizi, Lezat Tanpa Digoreng
Pembuatan Mashed Potato
Cara membuat mashed potato cukup mudah dan tidak memakan banyak waktu. Awali dengan mengisi panci besar dengan air, masukkan kentang dan sedikit garam di dalamnya lalu masak hingga mendidih dan kentang melunak, sekitar 20-25 menit. Buang sisa air lalu kembalikan panci berisi kentang ke atas kompor, masak dengan api besar hingga sedikit kering selama 30 detik untuk menghindari hangus. Matikan api, lalu haluskan kentang selagi panas.
Tambahkan mentega dan susu, haluskan hingga lembut dan mengembang. Bumbui dengan garam dan merica lalu aduk sekali lagi supaya tercampur rata.
Tingkatkan Kelezatan Mashed Potato
Ada beberapa tips yang diberikan Hilary Meyer, RD, ahli nutrisi sekaligus asisten editor Eating Well Media Group untuk mendapatkan mashed potato yang lembut dan lezat. Pilihlah kentang yang memiliki massa lebih berat baik saat ditimbang maupun digenggam. Kentang yang seperti ini lebih padat kandungan patinya, sehingga saat dimasak akan lebih cepat matang serta memiliki tekstur yang lembut.
Bunda juga dapat mengganti proses pemasakan dengan mengukus kentang sehingga nutrisi dan rasanya tetap terjaga. Pastikan untuk memotong-motong kentang sama besar agar matang pada waktu yang bersamaan.
Bunda, sesekali sajikan mashed potato yang sehat dan lezat untuk makan malam dan jadi favorit resep makanan anak 1 tahun. Selamat mencoba.