Manfaat Susu DANCOW 1+ untuk Penuhi Nutrisi Anak 1 Tahun ke Atas
10-11-2020
Apa sih manfaat susu DANCOW untuk Si Buah Hati, terutama yang baru memasuki usia 1-3 tahun? Bisa jadi ini adalah pertanyaan yang sering muncul bagi Bunda yang baru memiliki satu anak.
Perlu Bunda ketahui, hingga usia 2 tahun, anak berada pada periode emas pertumbuhan atau disebut "windows of opportunity”. Di masa ini anak mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang pesat dan tidak akan berulang.
Pemenuhan nutrisi untuk anak 1 tahun ke atas adalah kunci membantu mengoptimalkan periode emasnya. Beberapa nutrisi penting tersebut terdapat di dalam susu pertumbuhan DANCOW.
Apa Saja Perkembangan yang Terjadi di Periode Emas Si Buah Hati?
Salah satunya adalah perkembangan otak. Menurut organisasi kesehatan nonprofit Urban Child Institute, Di usia 1-3 tahun perkembangan sel saraf Si Buah Hati mencapai 80% dari volume keseluruhan saat dewasa. Selain itu, sinaps yang berfungsi sebagai "pengirim sinyal" pada otak juga berkembang hingga dua kali lipat.
Berdasarkan informasi lembaga kesehatan nasional Amerika Serikat, CDC, perkembangan pesat pada sel saraf dan sinaps dapat dilihat dari perkembangan kemampuan anak dalam berbicara, merespons rangsangan, mendengar, mengikuti kebiasaan orang-orang terdekat, dan kemampuan adaptasi sosial.
Karena periode emas ini hanya berlangsung selama tiga tahun, Bunda harus memastikan asupan nutrisi Si Buah Hati terpenuhi. "Jika nutrisi pada masa tersebut tidak terpenuhi, maka akan berakibat pada keterlambatan pertumbuhan yang sulit untuk diperbaiki," ujar ahli gizi Qonita Rachmah, SGz, MSc, dari Departemen Gizi, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga.
Di sinilah manfaat susu untuk anak, yaitu mendukung perkembangan saraf dan otak, karena sebagian susu pertumbuhan sudah terfortifikasi dengan kandungan DHA, omega 3, dan omega 6. Ketiganya merupakan lemak baik yang berfungsi memaksimalkan perkembangan saraf.
DHA, omega 3, dan omega 6 merupakan asam lemak esensial yang tidak dapat dihasilkan oleh tubuh sehingga harus dipenuhi melalui makanan atau minuman, salah satunya adalah susu DANCOW untuk anak 1 tahun ke atas.
Nutrisi Susu bagi Tumbuh Kembang Anak
Berikut berbagai nutrisi untuk anak 1 tahun ke atas yang ada pada susu DANCOW yang membantu tumbuh kembang Si Buah Hati:
1. Probiotik
Dikenal juga sebagai bakteri baik, yakni berupa mikroorganisme hidup yang membantu dan memberi efek baik terhadap kesehatan. Contoh probiotik yang banyak dikenal salah satunya adalah Lactobacillus.
Beberapa sumber alami probiotik yakni makanan dan minuman yang difermentasi di antaranya tempe dan yogurt.
Kandungan probiotik memberi manfaat bagi tumbuh kembang anak, di antaranya:
Meningkatkan sistem kekebalan
Mengatasi diare akibat antibiotik dan diare menular pada anak
Menyehatkan dan memperlancar kerja saluran cerna
Membantu mengatasi gejala yang berhubungan dengan pencernaan yang bermasalah dengan laktosa.
2. Protein
Merupakan salah satu nutrisi paling penting yang dibutuhkan dalam kandungan gizi anak usia 1 tahun. Beberapa manfaat protein bagi anak, yaitu:
Membantu pembentukan otot dan jaringan tubuh
Mendukung pertumbuhan dan regenerasi sel tubuh
Meningkatkan metabolisme
Memperkuat sistem imun
Sumber energi yang baik.
3. DHA
Merupakan salah satu jenis asam lemak baik yang penting untuk perkembangan otak dan mata anak. Dikenal juga sebagai nutrisi otak karena bermanfaat membantu meningkatkan kecerdasan dan perkembangan otak Si Buah Hati.
Selain itu, asupan DHA juga baik untuk mengatasi ADHD atau Attention Deficit Hyperactivity Disorder, yang ditunjukkan dengan gejala hiperaktif dan sulit fokus.
Kenapa Susu Pertumbuhan?
Susu pertumbuhan merupakan salah satu minuman bergizi yang dapat membantu pertumbuhan anak, karena di dalamnya terkandung berbagai zat gizi yang diperlukan oleh anak 1-3 tahun. Di antaranya, protein, kalsium, DHA, omega 3, omega 6, dan zink.
Selain itu, ada juga susu pertumbuhan yang dilengkapi zat gizi untuk menjaga kesehatan fungsi saluran cerna seperti serat pangan inulin, vitamin A, C, E, selenium, dan bakteri baik.
"Namun perlu diingat bahwa susu adalah pelengkap sehingga kebutuhan zat gizi tetap utamanya dipenuhi dari makanan," ujar Qonita.
Baca Juga: Apa Fungsi Laktosa pada Susu Pertumbuhan? Cek di Sini!
Pentingnya Memberikan Susu Bebas Gula Tambahan Pada Anak
Memberikan susu bebas gula tambahan pada anak-anak sangat penting untuk menjaga keseimbangan gizi dan kesehatan jangka panjangnya. Pasalnya, konsumsi gula berlebih dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan, mulai dari obesitas hingga diabetes tipe 2.
Hal ini sejalan dengan penuturan dari Ketua Pengurus Pusat Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), Piprim Basarah Yanuarso dalam wawancaranya bersama Kompas.com yang mengatakan bahwa faktor lingkungan berpengaruh dalam meningkatkan risiko diabetes pada anak-anak, salah satunya melalui pemberian makanan atau minuman manis (tinggi gula). Ia juga menjelaskan bahwa konsumsi makanan tinggi gula yang berlebihan dapat menaikkan gula darah dengan cepat dan merangsang rasa lapar. Kondisi ini membuat anak-anak mengonsumsi makanan atau minuman tinggi gula secara terus-menerus.
Menurut Piprim, batasan konsumsi gula harian pada anak-anak adalah 25 gram yang berasal dari makanan dan minuman yang dikonsumsi dalam satu hari.1
Memberikan susu rendah gula atau bebas gula tambahan juga membantu menurunkan risiko karies gigi serta penyakit berbahaya lainnya seperti jantung pada anak-anak.
Kebutuhan Nutrisi untuk Anak 1 Tahun ke Atas dari Susu
Sebagai bekal untuk mengeksplorasi lingkungan, susu yang dikonsumsi Si Buah Hati harus sesuai tahapan usianya. Nah, kebutuhan susu anak berdasarkan tahapan usia harus disesuaikan dengan kebutuhan energi serta zat gizi lainnya untuk setiap usia.
Berdasarkan tabel Angka Kecukupan Gizi yang ditetapkan Departemen Kesehatan RI tahun 2019, kebutuhan energi anak usia 1-3 tahun selama satu hari sebanyak 1350 kkal, lemak 45 gram, omega 6 sebanyak 7 gram, omega 3 sebanyak 0.7 gram, dan kalsium 650 mg.
Kebutuhan nutrisi anak 1 tahun ini dapat dipenuhi dengan mengonsumsi susu dan makanan lainnya.
Satu gelas susu full cream (250 ml/4 sendok makan) mengandung ±180 kkal (16% kecukupan), lemak 6 g (14% kecukupan), kalsium 260 g (40% kecukupan), omega 3 0,1 g (14% kecukupan), dan omega 6 1 g (14% kecukupan).
Untuk bantu mencukupi asupan nutrisi Si Buah Hati, Bunda bisa memberikan DANCOW 1+ Imunutri. Susu DANCOW 1+ dengan DHA, zat besi, tinggi kalsium & protein, minyak ikan, omega 3 dan 6 dan mikronutrien lainnya, membantu melengkapi asupan gizi dan mendukung tumbuh kembangnya dengan optimal. Selain itu, DANCOW 1+ juga sudah 0 gram sukrosa, sehingga lebih sehat untuk dikonsumsi sehari-hari.
Pastikan Si Buah Hati mendapatkan asupan nutrisi yang cukup setiap harinya. Kini, DANCOW hadir dengan harga baru yang lebih murah, menjadikan pilihan Bunda semakin terjangkau. Dukung Si Buah Hati tumbuh cerdas bersama DANCOW!
Sumber:
- Mengatur Konsumsi Gula Pada Anak Sejak Dini. Retrieved October 24 2024, from https://www.kompas.id/baca/humaniora/2023/03/07/mengatur-konsumsi-gula-pada-anak-sejak-dini