Ide Aktivitas di Rumah untuk Menenangkan dan Mengatasi Anak Tantrum
28-10-2020

Tantrum merupakan salah satu emosi Si Buah Hati yang harus Bunda pahami untuk mempermudah Bunda melatih kecerdasan emosional Si Buah Hati sejak dini. Sejak kecil, Si Buah Hati sudah memiliki emosi, namun ia masih kesulitan untuk mengendalikannya. Ditambah dengan kemampuan bahasanya yang belum berkembang baik di usia Toddler, Si Buah Hati cenderung tantrum jika mereka lelah, lapar, tidak nyaman, dan tidak mendapatkan apa yang mereka inginkan. Untuk itulah penting bagi Bunda memahami dan mengetahui cara mengatasi tantrum.
Mengatasi anak tantrum, khususnya Si Buah Hati di usia Toddler, memang menjadi suatu tantangan tersendiri untuk para orang tua. Jika anak sudah kepalang tantrum, Bunda tentu perlu melakukan beberapa hal untuk menenangkan kembali emosi Si Buah Hati. Beberapa tips untuk mengatasi Si Buah Hati yang tantrum antara lain:
Tetap Berkepala Dingin
Tidak merespon tantrum Si Buah Hati dengan emosi juga membantu mengembangkan kecerdasan emosional Si Buah Hati, lho, Bunda. Jadi saat anak tantrum, hindari memarahi atau terbawa emosi Si Buah Hati. Sebisa mungkin hindari juga menyerah dengan menuruti setiap kemauan Si Buah Hati, karena ini dapat membangun potensi konflik di masa depan.
Ajak Si Buah Hati Bicara
Setelah teriakan atau tangisan Si Buah Hati reda, ajaklah ia berbicara dengan kalimat yang sederhana untuk memahami tantrum yang dilakukan Si Buah Hati. Dengan begitu, Si Buah Hati akan lebih tenang dan mengerti maksud nasihat Bunda.
Biarkan Si Buah Hati Tahu Kalau Ia Disayangi
Jangan tinggalkan Si Buah Hati yang tantrum. Tetap tunjukkan bahwa meski Bunda tidak setuju dengan sikapnya, namun Bunda tetap menyayangi Si Buah Hati. Berikan ia pelukan hangat setelah Si Buah Hati selesai berteriak atau menangis.
Jika sudah berhasil menenangkan Si Buah Hati dari tantrumnya, maka selanjutnya Bunda perlu mengajak Si Buah Hati melakukan kegiatan untuk mengembalikan mood Si Buah Hati agar ia kembali ceria. Kegiatan semacam ini dikenal juga dengan nama reset activities, yaitu kegiatan yang dilakukan untuk mengembalikan emosi Si Buah Hati setelah ia tantrum. Untuk memilih reset activities, carilah kegiatan yang durasinya pendek, memiliki tujuan akhir, serta bisa dilakukan Si Buah Hati dengan mandiri tanpa bantuan Bunda. Yuk, coba beberapa ide aktivitas berikut ini untuk dilakukan setelah Si Buah Hati tenang dari tantrumnya.
- Mengisi Buku Aktivitas Anak
Di dalam buku aktivitas anak sesuai usia biasanya ada banyak kegiatan yang bisa dieksplorasi oleh Si Buah Hati. Mulai dari mewarnai gambar, menempel stiker, hingga mengenal huruf, warna dan angka. Mengisi buku aktivitas anak ini bisa jadi pilihan agar Si Buah Hati bisa bereksplorasi memilih aktivitas yang ia sukai.
- Bermain Mengumpulkan Benda
Ajaklah Si Buah Hati untuk mengumpulkan benda sesuai kategori yang sudah Bunda tentukan sebelumnya. Misalnya, minta Si Buah Hati mengumpulkan benda di sekitarnya yang berwarna hijau atau benda yang berukuran besar.
- Bermain Puzzle
Bunda bisa mengajak Si Buah Hati menyusun puzzle di rumah. Jika tidak memiliki puzzle, Bunda bisa membuat sendiri puzzle dari kertas berwarna yang dipotong menjadi 2 bagian, kemudian mintalah Si Buah Hati mencocokkan potongan kertas sesuai warnanya.
Reset activities ini dapat membantu perkembangan kecerdasan emosional Si Buah Hati karena ia akan terlatih untuk kembali tenang dan mandiri setelah emosinya meledak saat tantrum. Selain itu, berbagai kegiatan tadi tidak hanya berguna mengembalikan mood Si Buah Hati tapi juga membantu Bunda melatih tumbuh kembang anak seperti dimensi motorik kasar dan halusnya. Mau tahu apakah perkembangan Si Buah Hati sudah tercapai optimal sesuai tahapan usianya? Yuk, cek melalui Nutritods 101 Monitor. Selain dapat memantau tumbuh kembang Si Buah Hati, Bunda juga akan mendapatkan berbagai inspirasi aktivitas lainnya untuk mendukung 5 dimensi perkembangan anak di Nutritods 101 Monitor.
Yuk, bantu kembangkan kecerdasan emosional Si Buah Hati sejak dini dengan membantu Si Buah Hati melewati fase tantrumnya. Selain itu, bantu juga lindungi kesehatan Si Buah Hati saat beraktivitas dan bereksplorasi di rumah dengan memberikannya asupan nutrisi yang lengkapseperti inovasi terbaru DANCOW yaitu DANCOW 1+ Nutritods.
DANCOW 1+ Nutritods diformulasi untuk anak Indonesia usia toddler 1-3 tahun, dengan kandungan 0 gram sukrosa, tinggi kalsium & protein, minyak ikan, omega 3 & 6, serat pangan inulin dan mikronutrien lainnya, serta Lactobacillus rhamnosus.
DANCOW 1+ Nutritods membantu memberikan perlindungan kesehatan saat Si Buah Hati aktif bereksplorasi.