4 Trik Tingkatkan Kemampuan Sosial Si Buah Hati Lewat Belajar Kelompok
09-11-2020
Sekolah tidak hanya menjadi tempat si Kecil bereksplorasi dan melalui proses belajar secara formal, seperti membaca, menulis, dan matematika. Namun, juga merupakan tempat untuk belajar bergaul dan mengembangkan kemampuan bersosialisasi sejak dini.
Hal ini dinilai cukup penting dalam tumbuh kembangnya di masa yang akan datang. Selain bermain bersama, pertemanan bisa dimanfaatkan untuk belajar kelompok. Gunakan trik jitu berikut ini untuk menstimulasi kemampuan sosial sejak dini.
1. Ketahui Tahapan Kemampuan Sosial
Tahapan usia yang berbeda memengaruhi kemampuan sosial setiap anak. Untuk Buah Hati yang memasuki usia sekolah, mulai terlihat tanda-tanda perkembangan sosial. Dimulai dari kemampuan untuk bermain bersama, mengembangkan persahabatan, bersikap adil, dan mulai dapat mengatasi rasa malu saat bertemu orang lain.
Walau Bunda selalu ingin membantunya jika berada dalam kesulitan, ada baiknya kali ini tidak dilakukan. Ini untuk memberikan kesempatan untuk mengembangkan diri.
2. Berikan Contoh Kepada Si Buah Hati
Orang tua adalah contoh yang ditiru oleh anak-anaknya. Berikan contoh cara berkenalan dengan orang lain. Menurut saran Candy Lawson untuk cdl.org, awali dengan mengucapkan salam setiap kali bertemu. Bantu Si Buah Hati untuk meningkatkan kemampuan bahasa dan atensi, yang diperlukan untuk berhubungan dengan orang lain.
3. Biasakan untuk Mendengar
Terkadang, Si Buah Hati terbiasa untuk didengar ketimbang mendengarkan. Padahal. komunikasi yang baik membutuhkan timbal balik yang seimbang. Candy mengatakan untuk dukung stimulasi kemampuan mendengarnya sejak dini, lewat kegiatan yang menyenangkan. Misalnya, lewat bermain peran bersama-sama.
Dampingi dan tunjukkan sikap yang harus diperbaiki, lalu berikan koreksi dengan lembut. Ingatkan untuk melakukan kontak mata dengan orang-orang yang ia ajak bicara, untuk mendapatkan perhatian penuh.
4. Latih Kemampuan Mengenali Emosi
Kemampuan ini merupakan bagian penting dari kemampuan bersosialisasi. Banyak kesalahpahaman muncul saat Si Buah Hati salah mengartikan emosi temannya. Terkadang mereka bingung membedakan ekspresi kekecewaan atau marah, sehingga tidak tahu bagaimana menghadapinya. Biasakan sejak dini untuk berempati pada orang lain, misalnya dengan mengajaknya dalam kegiatan sosial.
Selain itu, Bunda juga jangan melupakan kelengkapan gizi anak usia sekolah. Sebagai pelengkap nutrisi berikan DANCOW 5+ Nutritods. Susu pertumbuhan ini kaya nutrisi dan mengandung 0 gram sukrosa. Produk DANCOW ini kaya akan zink, vitamin C, vitamin B6, B12, biotin, minyak ikan, omega 3, omega 6, serat pangan, Lactobacillus rhamnosus, serta mikronutrien lainnya.
Gunakan trik-trik tersebut untuk memudahkan Si Buah Hati masuk ke dalam lingkungan pergaulan yang baik bagi tumbuh kembangnya. Agar tidak berlama-lama, segera aplikasikan pada buah hati ya.
Disclaimer
Madu penting untuk perkembangan indra perasa Si Buah Hati. Namun, sebaiknya madu tidak diberikan kepada Si Buah Hati yang berusia di bawah 12 bulan, kecuali telah diproses dengan tekanan dan suhu tinggi untuk membunuh kandungan bakteri penyebab botulisme di dalamnya.
Penggunaan madu pada setiap produk DANCOW telah diproses dan diuji agar aman dikonsumsi oleh Si Buah Hati.