Cara Menyajikan Susu Pertumbuhan dan Takaran Susu DANCOW
03-11-2020

Selain makanan bergizi seimbang, susu pertumbuhan anak juga bisa Bunda berikan kepada Si Buah Hati untuk mendukung tumbuh kembangnya. Ini karena susu pertumbuhan dilengkapi asupan protein, kalsium, dan vitamin D yang dibutuhkan Si Buah Hati.
Nah, agar manfaat susu pertumbuhan tersebut dapat diperoleh secara optimal, Bunda perlu tahu bagaimana cara menyajikan susu yang benar untuk Si Buah Hati. Berikut ini adalah beberapa hal yang harus Bunda perhatikan:
Jaga Kebersihan Tangan dan Alat
Sebelum membuatkan Si Buah Hati segelas susu, Bunda disarankan cuci tangan dengan air mengalir dan sabun antiseptik, lalu keringkan tangan menggunakan kain bersih atautisu. Jangan lupa juga, cuci seluruh alat yang digunakan dengan bersih pakai sabun ya, mulai dari sendok, gelas, dan peralatan lainnya. Kedua hal ini dapat membantu meminimalkan penularan kuman penyebab penyakit dari tangan Bunda dan perangkat minum Si Buah Hati.
Perhatikan Suhu Air dan Takaran Susu
Pastikan air matang yang digunakan untuk membuat susu pertumbuhan anak tidak lebih dari 45 derajat celsius, Bunda. Ini untuk mencegah kandungan probiotik (bakteri baik) yang terdapat di dalam susu rusak, sehingga dikhawatirkan dapat mengurangi manfaatnya.
Setelah memastikan suhu air yang digunakan sesuai dengan saran penyajian, tuang air ke dalam gelas sebanyak 190 ml. Lalu masukkan susu bubuk sebanyak tiga sendok makan. Bunda disarankan mengikuti takaran yang tertera di kotak susu ya, sebab takaran ini sudah disesuaikan dengan kebutuhan anak sesuai usianya. Setelah itu, aduk hingga susu bubuk larut.
Segera Habiskan Susu
Bujuk Si Buah Hati untuk segera menghabiskan susu, paling lama dalam jangka waktu satu jam setelah dibuat. Organisasi Kesehatan Dunia WHO menyarankan hal ini, karena dikhawatirkan susu akan terkontaminasi bakteri berbahaya yang dapat membuat Si Buah Hati sakit.
Agar anak mau minum susu, Bunda dapat menyajikan susu dengan gelas bergambar kartun favoritnya. Bunda bisa mengajak Si Buah Hati untuk memilih sendiri gelas untuk minum susunya di pusat perbelanjaan.
Simpan Susu dengan Baik
Tutup kemasan susu hingga rapat, lalu masukkan ke dalam toples atau wadah kering yang kedap udara. Simpan di tempat kering dan sejuk, serta habiskan dalam waktu tiga minggu. Ingatlah untuk selalu menggunakan sendok kering dan bersih setiap akan mengambil susu.
Yang tidak kalah penting, pilihlah susu sesuai usia Si Buah Hati, sehingga dapat melengkapi kebutuhan asupan nutrisinya. DANCOW 1+ Nutritods adalah susu pertumbuhan yang diformulasi untuk anak Indonesia usia toddler 1-3 tahun, dengan kandungan 0 gram sukrosa, tinggi kalsium & protein, minyak ikan, omega 3 & 6, serat pangan inulin dan mikronutrien lainnya, serta Lactobacillus rhamnosus.
Yuk, bantu Si Buah Hati mendapatkan manfaat susu pertumbuhan anak secara optimal, dengan memperhatikan cara penyajian yang tepat!
Disclaimer
Madu penting untuk perkembangan indra perasa Si Buah Hati. Namun, sebaiknya madu tidak diberikan kepada Si Buah Hati yang berusia di bawah 12 bulan, kecuali telah diproses dengan tekanan dan suhu tinggi untuk membunuh kandungan bakteri penyebab botulisme di dalamnya.
Penggunaan madu pada setiap produk DANCOW telah diproses dan diuji agar aman dikonsumsi oleh Si Buah Hati.