Mengapa bayi Bunda perlu makan sepanjang hari
31-07-2024

Pada usia 8-10 bulan, bayi Bunda perlu makan lebih sering daripada Bunda. Untuk mendapatkan nutrisi yang ia butuhkan untuk pertumbuhan dan perkembangan yang sehat, berikan bayi Bunda makanan utama dan makanan kecil setiap hari—biasanya tiga kali makanan utama yang seimbang dan dua kali makan kecil bergizi.
Si kecil aktif dan energik, namun perutnya masih mungil dan perlu sering makan. Ia membutuhkan sekitar 700 kalori setiap hari, dan ASI menyediakan sekitar setengah kalorinya. Jadikan setiap gigitan makanan berarti, untuk memastikan ia mendapatkan nutrisi yang dibutuhkannya. Perutnya tidak boleh memuat makanan berkalori tinggi dan rendah nutrisi.
Baca Juga: Makanan untuk Balita agar Tak Terlalu Kenyang
Setiap suapan penting
“Penelitian menunjukkan bahwa pada usia 12 bulan, anak-anak mendapatkan 25% kalorinya dari makanan ringan, dan sering kali dari makanan yang tidak tepat,” ujar Kathleen Reidy, DrPH, RD, Kepala, Ilmu Nutrisi dan Pemimpin Proyek Global dari Feeding Infants and Toddlers Study (FITS) di Nestlé Infant Nutrition di New Jersey, AS. “Inilah mengapa sangat penting untuk memastikan bahwa makanan yang diberikan selalu sehat. Hindari makanan berkalori tinggi dan rendah nutrisi, seperti keripik, kue, dan minuman manis. Utamakan makanan yang memiliki nilai gizi tinggi, seperti buah-buahan dan sayuran, dan berikan air putih daripada minuman manis.”